Bima, 2 November 2025 — Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Hj. Indah Dhamayanti Putri, M.IP., memberikan apresiasi tinggi kepada STKIP Taman Siswa Bima atas kontribusinya dalam membangun sumber daya manusia (SDM) unggul dan berperan aktif dalam peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Provinsi NTB.
Apresiasi tersebut disampaikan Umi Dinda—sapaan akrab Wakil Gubernur—saat menghadiri Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana Angkatan XXI STKIP Taman Siswa Bima, yang juga dihadiri oleh Wakil Bupati Bima Irfan Zubaidy serta Ketua STKIP Taman Siswa Bima, Dr. Ibnu Khaldun.
Dalam sambutannya, Umi Dinda mengucapkan selamat kepada para wisudawan dan civitas akademika STKIP Taman Siswa Bima atas capaian yang membanggakan. Ia menilai keberadaan kampus tersebut telah memberi warna tersendiri bagi kemajuan pendidikan tinggi di wilayah Bima dan NTB.“STKIP Taman Siswa Bima, meskipun baru berusia 18 tahun, telah menunjukkan kemajuan yang luar biasa dalam penyelenggaraan pendidikan tinggi. Peran kampus ini sangat besar dalam mencetak SDM unggul sekaligus mendukung peningkatan IPM di NTB,” ujar Umi Dinda.
Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya peran orang tua dan doa dalam keberhasilan anak-anak menempuh pendidikan. Menurutnya, keberhasilan akademik tidak hanya ditentukan oleh kecerdasan, tetapi juga restu dan dukungan keluarga. Ia berharap para wisudawan terus menimba ilmu dan kembali mengabdi untuk daerah asalnya.
Umi Dinda juga menyoroti kualitas tenaga pendidik di STKIP Taman Siswa Bima yang kian meningkat.“Alhamdulillah, banyak dosen STKIP Taman Siswa yang telah menyelesaikan pendidikan doktoral, bahkan ada yang sudah mencapai jabatan guru besar. Ini menunjukkan potensi SDM putra daerah yang luar biasa,” tuturnya.
Menurutnya, perguruan tinggi daerah memiliki peran strategis dalam memperkuat pondasi pembangunan manusia di NTB. Karena itu, ia mengajak seluruh institusi pendidikan tinggi di Bima untuk terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam melahirkan lulusan yang berkarakter, berkompeten, dan memiliki semangat pengabdian.
Momentum wisuda ini, lanjutnya, bukan sekadar seremoni akademik, melainkan simbol komitmen bersama antara kampus, pemerintah, dan masyarakat untuk memperkuat kolaborasi menuju kemajuan pendidikan dan pembangunan daerah.“Kita berharap para lulusan STKIP Taman Siswa Bima menjadi generasi yang membawa perubahan positif bagi Bima dan NTB,” pungkasnya.
