Mahasiswa UMMAT Siap Berlaga di Ajang Debat Nasional Jawa Pos, Radar Bali 2025: Bawa Semangat “Merawat Bumi”

0
51

KabarLagi.Com–Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT) kembali membuktikan komitmennya dalam membina generasi muda yang unggul dan kompetitif di tingkat nasional. Melalui Biro Kemahasiswaan dan Alumni (BKA), kampus ini resmi melepas delegasi mahasiswa yang akan berlaga pada Lomba Debat Mahasiswa Jawa Pos Radar Bali IV Tahun 2025 di Universitas Internasional Bali. Kompetisi bergengsi tersebut mengusung tema besar “Merawat Bumi, Mewujudkan Energi Baru Terbarukan.”

Acara pelepasan dilaksanakan pada Rabu, 5 November 2025, di ruang kerja Wakil Rektor III UMMAT. Dalam kesempatan tersebut, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Dr. Erwin, M.Pd., memberikan arahan dan motivasi langsung kepada para peserta yang terdiri atas dua tim perwakilan UMMAT.

Tim pertama diisi oleh Muhammad Naufal (Teknik Pertambangan) dan Jodi Haryadi (Hukum), sedangkan tim kedua diperkuat oleh M. Slamet Supriyatna (Teknik Pertambangan) dan Nanda Rizka Putri (Hukum). Keempat mahasiswa ini akan berkompetisi di bawah bimbingan Kris Wardiansyah, S.H., M.H., selaku dosen pendamping.

Dalam sambutannya, Dr. Erwin menegaskan bahwa partisipasi mahasiswa UMMAT dalam ajang nasional tersebut merupakan hasil dari pembinaan berkelanjutan yang dilakukan melalui lomba debat internal kampus.“Kegiatan ini adalah lanjutan dari proses pembinaan yang kami lakukan agar mahasiswa memiliki kemampuan berpikir kritis, argumentatif, dan berwawasan kebangsaan. Kami berharap para peserta dapat menunjukkan potensi terbaik dan membawa nama baik UMMAT di kancah nasional,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga semangat juang, etika akademik, dan kesiapan mental dalam menghadapi kompetisi.“Mahasiswa UMMAT sudah sering membuktikan bahwa mereka mampu bersaing dengan kampus besar lainnya. Kami yakin, dengan kerja keras dan doa, prestasi terbaik bisa diraih,” tegasnya.

Selain memberikan motivasi, Dr. Erwin turut mengingatkan pentingnya memperdalam literasi dan referensi terkait isu energi terbarukan dan lingkungan hidup yang menjadi fokus tema debat tahun ini.“Semoga keikutsertaan kalian menjadi energi baru bagi kampus kita. Gunakan kesempatan ini untuk memperluas wawasan, menambah pengalaman, dan mempererat jaringan dengan mahasiswa dari berbagai daerah,” tambahnya.

Pelepasan ini menjadi bagian dari upaya UMMAT dalam memperkuat soft skills mahasiswa di bidang komunikasi, kepemimpinan, dan berpikir kritis  sejalan dengan implementasi Catur Dharma Perguruan Tinggi Muhammadiyah, yaitu pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, serta pengembangan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan.

UMMAT terus membuka peluang bagi seluruh mahasiswa yang ingin berprestasi melalui berbagai program pengembangan kreativitas dan kompetisi. Informasi lebih lanjut dapat diperoleh di Biro Kemahasiswaan dan Alumni UMMAT melalui nomor 0819-9988-4461.